reisumut.com
Kenaikan harga properti di Indonesia termasuk tertinggi di Asia. Penjualan rumah paling mahal di Indonesia memang mulai tumbuh melambat, jika dibandingkan dengan rumah murah.
Sementara itu, ada dua developer atau pengembang Indonesia yang menyediakan rumah paling mahal dan murah, yaitu dari Ciputra dan Agung Sedayu Grup.
Marketing Executive at Citra Indah dari Developer Ciputra, Aryanto mengatakan, rumah paling murah untuk saat ini banyak penjualannya pada cluster-cluster seharga Rp142 juta. Untuk persentase, perbandingan rumah terdiri dari tiga kategori, yaitu rumah sederhana paling murah sekira 60 persen, rumah menengah sebesar 20 persen, dan real estate sebesar 20 persen.
Kemudian untuk rumah paling murah terletak di Citra Indah, Cileungsi, Jonggol, Jawa Barat. "Untuk harga rumah mahal di Citra Grand sebesar Rp1,3 miliar untuk paling murah, sedangkan untuk paling mahal mencapai Rp4-Rp5 miliar," ujar Aryanto, saat berbincang dengan Okezone, belum lama ini.
Sedangkan, menurut Financial Staff at River Valley Residence, Developer by Agung Sedayu Grup, Ferdynand Dion, rumah paling mahal terletak di Senayan Simprug, Patal Senayan, yaitu Senayan Golf Residence yang memiliki dua cluster.
"Senayan Golf Residence dibagi menjadi dua blok, yaitu east point patal senayan (EPPS) dengan konsep town house. Satu cluster terdiri dari lima unit rumah yang memiliki luas 300 meter berlantai tiga dengan harga mencapai Rp5-6 miliar," ucap Ferdy.
Sedangkan blok satunya lagi yaitu south point patal senayan (SPPS) yang memiliki spesifikasi kurang lebih sama dengan EPPS. Bedanya, SPPS lebih lebar dengan satu cluster yang terdiri 12 unit rumah.
"Jadi, total ada 17 unit rumah yang eksklusif. Untuk harga kurang lebih sama dengan EPPS yaitu Rp5 miliar-Rp6 miliar," ungkapnya.
Untuk rumah paling murah ada di Grand Cibubur Country dengan konsep cluster seharga Rp400 juta dengan fasilitas dua kamar tidur. "Untuk persentase penjualan antara rumah paling mahal dan murah sama-sama sebesar 50 persen," tuturnya.
Ferdy menjelaskan, yang menjadikan rumah sangat mahal dan murah adalah faktor lokasi. Senayan lebih mahal jika dicompare dengan di daerah seperti di Cipete.
"Harga rumah mahal di Senayan bisa mendapatkan ribuan tanah. Selain strategis, orang-orang pada tahu jika rumah di lokasi Senayan yang terletak di jantung kota. Selain lokasinya menjual, peminatnya pun banyak mencapai 50 persen," tutupnya.(rzy)
Sumber: http://economy.okezone.com